Kodok News - Selaku Bunda Paud Kabupaten Kotabaru, Hj. Fatma Idiana Sayed Jafar menegaskan bahwa kegiatan pendidikan anak merupakan tangg...
Kodok News - Selaku Bunda Paud Kabupaten Kotabaru, Hj. Fatma Idiana Sayed Jafar menegaskan bahwa kegiatan pendidikan anak merupakan tanggung jawab semua pihak, bukan hanya tanggung jawab Insan Pendidikan dan Dinas Pendidikan semata saja.
Hal ini disampaikannya pada acara peringatan Hari Anak Nasional yang berlangsung di Halaman Siring Laut. Kamis ( 24/8/2017 )
“Mereka inilah kedepannya penerus pembangunan yang ada di Kabupaten Kotabaru”. Tuturnya
Ditambahkan Fatma, anak – anak merupakan titipan Tuhan yang amat menentukan wujud kehidupan suatu bangsa pada masa depan.
Oleh karena itu lanjutnya, dalam rangka mempersiapkan generasi penerus dan mewariskan bangsa yang berkualitas kita harus membangun dan mendidik kehidupan anak sedini mungkin.
“Teruslah meningkatkan kualitas pendidikan bagi anak, serta menciptakan suasana belajar mengajar yang aman bagi anak “. Pesannya
Fatma juga mengapresiasi atas terlaksananya kegiatan ini dan mengucapkan terima kasih kepada dewan guru dan tenaga pengajar yang sudah membantu.
Dalam peringatan Hari Anak Nasional ini, dimeriahkan juga oleh 600 anak yang menampilkan senam kolosal yang dikolaborasikan dengan senam anak – anak.
Yang mana langsung diikuti oleh Bunda Paud beserta jajarannya. ( tim kodok news )
COMMENTS