Kodok News - Sarana olahraga yang berada di Desa Subur Makmur Kecamatan Pulau Laut Barat sangatlah kurang, oleh karena itu, Satgas TMMD...
Kodok News - Sarana olahraga yang berada di Desa Subur Makmur Kecamatan Pulau Laut Barat sangatlah kurang, oleh karena itu, Satgas TMMD 105 jajaran Kodim 1004 Kotabaru terus melengkapinya.
Setelah sebelumnya membangun lapangan sepak bola dan futsal, kali ini Satgas TMMD 105 kembali membangunkan lapangan bola Voly untuk masyarakat Desa Subur Makmur di halaman Madrasah Aliyah Nahdlatul Wathan, Kamis(18/7/2019)
Kapten Inf Tata Ramdan mengatakan Pembangunan yang melibatkan empat orang anggota Satgas TMMD dan 10 orang warga ini bertujuan agar masyarakat bisa melakukan kegiatan positif dengan berolahraga bersama-sama di sela-sela waktu luang yang mereka miliki.
Selain itu, lanjutnya yang paling utama adalah untuk mengajak para pemuda pemudi selaku generasi penerus untuk berolahraga, dengan harapan akan muncul bakat-bakat baru khususnya di olahraga bola voly.
Salah seorang remaja, Rizky sangat senang akhirnya lapangan bola voly yang selama ini tidak memenuhi sarat untuk dipakai bermain akhirnya mendapat perhatian dari Satgas TMMD.
Selama ini, tambah Rizky net yang digunakan dilapangan voly ini sudah rusak dan garis lapangan pun sudah tidak ada.
“Terimakasih Kodim 1004 Kotabaru, akhirnya saya dan teman-teman dapat bermain bola voly dengan kondisi lapangan yang baru,”tuturnya. (brn/kodoknews)
COMMENTS