Puluhan UMKM Binaan Indocement Ikuti Pameran Hut Indocement

Kodok News -  Puluhan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang merupakan binaan dari PT Indocement, kemarin Minggu (04/08), berkumpu...

Kodok News - Puluhan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang merupakan binaan dari PT Indocement, kemarin Minggu (04/08), berkumpul di lapangan Desa Tegalrejo Kecamatan Kelumpang Hilir guna meramaikan HUT ke 44  PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk Plant Tarjun.

Dengan hasil-hasil produksi lokal masyarakat yang dikemas dengan sangat baik tentunya di harapkan kedepan akan mampu bersaing dengan daerah lainnya dan utamanya dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat itu sendiri.

Direktur SDM Indocement, Antonius Marcos menyatakan, pihak perusahaan tentu bangga bisa selalu dekat dengan masyarakat, bisa berbuat untuk masyarakat dan desa-desa binaan dalam hal kegiatan-kegiatan positif dalam peningkatan taraf kehidupan.

"Hari ini kami banyak melakukan kegiatan dan itu merupakan wujud nyata kedekatan perusahaan kepada masyarakat, termasuk didalamnya adalah kegiatan penanaman pohon dan bazaar produk hasil olahan masyarakat dan itu menimbulkan kemandirian yang baik dan dengan perusahaan membina diharapkan mereka kedepan mampu berinovasi dengan baik sehingga kesejahteraan di harapkan meningkat pula," tuturnya.

Camat Kelumpang Hilir, Johanuddin menjelaskan bahwa, ia sangat mengapresiasi kepada perusahaan yang selalu konsen melakukan kegiatan semacam itu, apalagi salah satu tujuannya adalah peningkatan SDM bagi masyarakat agar bisa mandiri dan berinovasi yang dapat menciptakan karya-karya yang memiliki nilai jual.

Harus kita akui bersama, Indocement selama ini sangat membantu dan kali ini para pelaku UKM binaan mereka dapat berkembang pesat dan itu tentunya mempunyai nilai plus. Beberapa waktu lalu kami sudah meresmikan Bumdes Desa Tegalrejo yang bertujuan untuk mengakomodir semua hasil olahan dari UMKM dan itu di jadikan sebagai oleh-oleh khas dari Kelumpang Hilir, katanya.

Dikatakannya lebih jauh, untuk sekarang di masing-masing desa telah memiliki produk unggulan dan itu merupakan suatu kebanggaan bukan hanya bagi masyarakat namun juga Kecamatan secara umum dan daerah Kabupaten Kotabaru.

Harapan kami kepada perusahaan selalu melalukan kerjasama kepada semua masyarakat yang ada di desa-desa binaan mereka, dan kepada pelaku UKM juga harus bisa berinovasi agar bisa bersaing dengan daerah lainnya dan menunjukkan produk sendiri, harapnya.

Salah satu pelaku UKM pembuatan jamu herbal, Jamiyati, mengaku bangga karena bisa berperan andil dalam kegiatan semacam itu serta mampu menunjukkan produk-produk olahannya kepada masyarakat luas. Kalau kami untuk saat ini masih terfokus pada jenis herbal seperti halnya jamu, kapsul, daun-daun kering, dan lain sebagainya yang tujuannya adalah untuk kesehatan, ujarnya sambil tersenyum.

Sekedar informasi, kegiatan yang dikemas dengan sangat apik oleh Indocement secara langsung dihadiri oleh Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) Indocement, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kotabaru, jajaran Muspika, management Indocement serta ribuan masyarakat. Adapun kegiatannya selain memperlihatkan produk-produk UKM masyarakat, juga di barengi dengan bhakti sosial donor darah, jalan sehat, fun bike dan penanaman pohon di areal kawasan wisata goa batu tunggal sekitar 70 pohon dan di area tambang silika serta batu bara sekitar 100 pohon dengan bibit yang di support dari Dinas Kehutanan KPH Cantung seperti bibit, durian, sengon, mahoni, pete dan jengkol. ( brn/kodoknews )

COMMENTS

BLOGGER
Nama

ADVENTURIAL,218,BERITA PHOTO,26,BUDAYA DAN LINGKUNGAN,286,GALERI VIDEO,57,kecamatam,1,KECAMATAN,205,PEMERINTAHAN,991,
ltr
item
Kodoknews.com: Puluhan UMKM Binaan Indocement Ikuti Pameran Hut Indocement
Puluhan UMKM Binaan Indocement Ikuti Pameran Hut Indocement
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiBq2t7SUO3MV19uuA2yggsDaeBthvvM22L85PpubAfnOWJx2_75i3MaeYs-PQ1PxIwXRELo9J4HdJ8d3bpoqxFmlotUzXiEqoQznAKc1tuXvQR9mpi2vBm5yr80opfLOW4CEa_biNTNicD/s400/IMG-20190807-WA0056.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiBq2t7SUO3MV19uuA2yggsDaeBthvvM22L85PpubAfnOWJx2_75i3MaeYs-PQ1PxIwXRELo9J4HdJ8d3bpoqxFmlotUzXiEqoQznAKc1tuXvQR9mpi2vBm5yr80opfLOW4CEa_biNTNicD/s72-c/IMG-20190807-WA0056.jpg
Kodoknews.com
https://www.kodoknews.com/2019/08/puluhan-umkm-binaan-indocement-ikuti.html
https://www.kodoknews.com/
https://www.kodoknews.com/
https://www.kodoknews.com/2019/08/puluhan-umkm-binaan-indocement-ikuti.html
true
1881365274620065714
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy