Indocement Komitmen Jaga Kelestarian Hutan Mangrove

Kodok News - Menjaga kelestarian kawasan hutan memang keharusan yang mesti dilakukan bersama-sama. Baik pemerintah, masyarakat serta piha...


Kodok News - Menjaga kelestarian kawasan hutan memang keharusan yang mesti dilakukan bersama-sama. Baik pemerintah, masyarakat serta pihak-pihak ketiga dalam hal ini adalah perusahaan yang peduli lingkungan hidup.

Hal inilah yang dilakukan oleh salah satu perusahaan berskala nasional bermukim di Kabupaten Kotabaru, yakni PT. Indocement Tunggal Prakarsa, Tbk Plant 12 Tarjun, yang terus berkomitmen untuk menjaga kelestarian hutan mangrove dan menjadikannya tempat ekowisata di Desa Langadai, Kecamatan Kelumpang Hilir.

Mewakili management Indocement, H. Teguh Iman Basoeki menjelaskan bahwa, pihaknya terus konsen dalam hal pengembangan sumber daya manusia yang dalam hal ini adalah memberikan edukasi yang baik tentang bagaimana mengelola kawasan hutan dengan bijak dan baik untuk keberlangsungan kehidupan dimasa mendatang.

Bukan hanya untuk melestarikan dan menjaga hutan saja,  namun ungkap Teguh, perusahaan juga memberikan pelatihan kepada masyarakat sekitar agar dapat memanfaatkan hasilnya, seperti buah mangrove yang bisa di jadikan bahan makanan untuk membuat sirup dan selai bahkan dijadikan sebagai pewarna alami untuk pembuatan batik dan itu menjadi inovasi bagi masyarakat sekitar kawasan dengan berbagai kerajinan tangan yang memiliki nilai ekonomis tinggi.

Dikatakannya lebih jauh, menurutnya penting untuk bisa merubah pola pikir masyarakat khususnya yang sering melakukan penebangan kayu-kayu bakau untuk dipergunakan dalam keseharian.

"Merubah pola pikir masyarakat memang bukan perkara mudah, apalagi memberikan pengajaran kepada mereka untuk tidak menebang pohon di kawasan mangrove. Namun itu salah satu usaha yang terus dilakukan dan akhirnya sekarang bisa terlihat hasilnya," katanya.

Saat ini, lanjut Teguh, salah satu yang menjadi perhatian adalah adanya lokal-lokal hero di desa binaan Indocement, salah satunya adalah penggiat lingkungan Adawiyah dari Desa Langadai dan itu menjadi salah satu upaya nyata untuk lingkungan hidup.

"Dengan adanya seorang Adawiyah tentu sangat membantu yang bukan hanya bagi lingkungan juga peningkatan kualitas sumber daya manusianya. Adawiyah juga mendirikan bank sampah dan mempelopori terbentuknya kelompok sadar wisata. Semua itu atas inisiasi dari Indocement kemudian terus dibina agar lingkungan terus lestari," tambahnya.


Saat dijumpai di kawasan hutan mangrove, Adawiyah, selaku penggiat lingkungan di Desa Langadai menegaskan, kepedulian akan lingkungan harus dilakukan bagaimanapun cara dan langkahnya.

"Dengan bantuan Indocement, banyak  hal yang dapat kami lakukan, misalkan saja contoh nyatanya adalah pendirian bank sampah, kelompok sadar wisata dan menjaga kelestarian kawasan ekowisata hutan mangrove," katanya.

Ia dan warga lainnya berusaha untuk menjaga hutan mangrove, yang menjadi perhatian adalah penebangan kayu bakau dan membuang sampah sembarangan serta penanaman pohon.

"Alhamdulillah dengan bank sampah Desa Langadai warga disini tingkat kepeduliannya sudah terlihat dengan  baik, sampah-sampah pun tidak lagi dibuang sembarangan karena bisa bernilai ekonomis dan penebangan kayu mangrove sudah dapat di minimalisir sesuai harapan. Sekali lagi terimakasih kepada Indocement yang terus konsen membantu pelestarian dan kepeduliannya akan lingkungan," pungkasnya.

Sementara itu, Sekretaris Desa Langadai, Tri Sutrisno sangat mendukung apa yang telah dilakukan oleh perusahaan Indocement terkait dengan kepeduliannya terhadap lingkungan hidup dan itu terlihat di desa-desa binaannya.

"Saya pribadi sangat apresiasi kepada Indocement karena telah banyak membantu dan itu merupakan wujud nyata dalam kepedulian akan kelestarian lingkungan hidup," tutupnya. (*/brn/kodoknews)

COMMENTS

BLOGGER
Nama

ADVENTURIAL,218,BERITA PHOTO,26,BUDAYA DAN LINGKUNGAN,286,GALERI VIDEO,57,kecamatam,1,KECAMATAN,205,PEMERINTAHAN,991,
ltr
item
Kodoknews.com: Indocement Komitmen Jaga Kelestarian Hutan Mangrove
Indocement Komitmen Jaga Kelestarian Hutan Mangrove
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjVVj8w47raY-TErpqjKFUN-FJ6RcFj8GMDcnAWP-F_YrwYpH5THpj9BkPc13NHAb-8gfm2ektJVTMQGlq_2WJT2iukbDxSUP2S1KE1GEgYGxPwzKh-N0maW8_MiGGbq3x0EGSUXeIqnKnO/s400/tarjun1.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjVVj8w47raY-TErpqjKFUN-FJ6RcFj8GMDcnAWP-F_YrwYpH5THpj9BkPc13NHAb-8gfm2ektJVTMQGlq_2WJT2iukbDxSUP2S1KE1GEgYGxPwzKh-N0maW8_MiGGbq3x0EGSUXeIqnKnO/s72-c/tarjun1.jpg
Kodoknews.com
https://www.kodoknews.com/2020/01/indocement-komitmen-jaga-kelestarian.html
https://www.kodoknews.com/
https://www.kodoknews.com/
https://www.kodoknews.com/2020/01/indocement-komitmen-jaga-kelestarian.html
true
1881365274620065714
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy