Sayed Jafar:Anggota BPD Harus Bekerjasama Dengan Kepala Desa

Kodok News -  Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang dilantik harus secepatnya bekerjasama dengan kepala desa untuk mewujudkan kema...

Kodok News - Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang dilantik harus secepatnya bekerjasama dengan kepala desa untuk mewujudkan kemajuan desanya, ungkap Bupati Kotabaru H Sayed Jafar saat melantik sebanyak 71 anggota BPD di Halaman Paud Desa Banua Lawas Kecamatan Kelumpang Hulu, Selasa (28/01/2020).

"Jadikan ini sebuah kompetisi untuk meningkatkan pembangunan di desa-desa, seperti saya yang juga harus berkompetisi dengan 13 kabupaten /kota untuk memajukan Kabupaten Kotabaru, agar tidak tertinggal dengan kabupaten lain di Kalimantan Selatan,"tuturnya.

Orang nomor satu di Bumi Saijaan ini berharap dengan adanya anggota BPD yang baru ini bisa meningkatkan pembangunan yang lebih efektif, transparan, teratur dan sesuai perundang-undangan yang berlaku.

Sementara, Kepala Dinas Pemerintah Masyarakat Desa (DPMD) H Hariansyah berharap anggota BPD agar bisa menyerap aspirasi masyarakat, dan membantu perangkat desa dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada warganya.

Adapun 71 anggota BPD yang dilantik periode 2020-2026 berasal dari 3 Kecamatan yaitu Kecamatan Kelumpang Hulu sebanyak 10 desa yakni Desa Bangkalan Melayu 7 orang, Bangkalaan Dayak 5 orang, Banua Lawas 5 orang, Cantung Kiri Ilir 5 orang, Mangkirana 5 orang, Karang Payau 5 orang, Karang Liwar 5 orang, Sungai Kupang 9 orang, Laburan 5 orang, dan Sidomulyo 5 orang

Kemudian dari Kecamatan Kelumpang Tengah, dari Desa Senakin Seberang 5 orang, dan Desa Sebuli 5 orang, serta dari Kecamatan Hampang Desa Muara Urie 5 orang.

Acara pelantikan ini juga di rangkai dengan penyerahan bantuan langsung dari Bupati Kotabaru, berupa bantuan 2 bulan gaji pribadi untuk Desa Banua Lawas, penyerahan cindera mata berupa photo bersama untuk anggota BPD Kecamatan Kelumpang Hilir yang telah dilantik sebanyak 16 orang.

Bantuan dari Dinas Kesehatan 1 unit mobil ambulance untuk Pukesmas Sungai Kupang, BPJS Kesehatan untuk 3 desa, makanan tambahan ibu hamil, bantuan hibah kepada pengurus GPDI Ekklesia Desa Karang Liwar sebesar 25 juta, GPDI Eliezzer Desa Bangkalan Dayak sebesar 50 juta, GPDI Eben Haezer Desa Karang Liwar 50 juta, GPDI Bukit Sion Desa Laburan 75 juta, GPDI Exilsia Guntung Turap Desa Bangkalan Dayak 50 juta dan pengurusan Wihara Sudha Subha desa Karang Liwar 30 juta.

Tampak Hadir, Kepala SKPD, Ketua TP PKK, Camat Kelumpang Hilir, Kelumpang Tengah, Kelumpang Barat, Forkompinca, tokoh ulama, tokoh adat dan tokoh masyarakat se Kecamatan Kelumpang Hulu. (jael/kodoknews)

COMMENTS

BLOGGER
Nama

ADVENTURIAL,218,BERITA PHOTO,26,BUDAYA DAN LINGKUNGAN,286,GALERI VIDEO,57,kecamatam,1,KECAMATAN,205,PEMERINTAHAN,991,
ltr
item
Kodoknews.com: Sayed Jafar:Anggota BPD Harus Bekerjasama Dengan Kepala Desa
Sayed Jafar:Anggota BPD Harus Bekerjasama Dengan Kepala Desa
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhTx4MF3Y6eoTeBw3cR41N_K-1PUCUgBF47KDzpAs_jaxaVbXOwFTy4V5E2iUdrYll3l5rUbbdgonge11Uda3PgHA65DKWt9lQXkGp5NjTMZcrjGxdAFsie28f3_xAHEiRDce5dYbyFQNjm/s400/IMG-20200128-WA0008.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhTx4MF3Y6eoTeBw3cR41N_K-1PUCUgBF47KDzpAs_jaxaVbXOwFTy4V5E2iUdrYll3l5rUbbdgonge11Uda3PgHA65DKWt9lQXkGp5NjTMZcrjGxdAFsie28f3_xAHEiRDce5dYbyFQNjm/s72-c/IMG-20200128-WA0008.jpg
Kodoknews.com
https://www.kodoknews.com/2020/01/sayed-jafaranggota-bpd-harus.html
https://www.kodoknews.com/
https://www.kodoknews.com/
https://www.kodoknews.com/2020/01/sayed-jafaranggota-bpd-harus.html
true
1881365274620065714
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy