Kodoknews, Kotabaru - Ratusan orang memadati Pasar Limbur Raya Kotabaru untuk memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriyah ...
Kodoknews, Kotabaru - Ratusan orang memadati Pasar Limbur Raya Kotabaru untuk memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriyah dan haul K H Muhammad Zaini Bin Abdul Ghoni (Guru Sekumpul) Martapura ke 18, Jumat (10/2/2023) malam.
Kegiatan ini dilakukan oleh para pedagang Pasar Limbur Raya, yang bertempat di lorong-lorong los pasar lantai dasar untuk umum dan nampak terlihat mulai anak anak, remaja, dewasa, dan orang tua duduk lesehan penuh khidmad mengikuti jalannya acara.
Guru Ahmad Muzakir selaku ketua palaksana kegiatan mengucapkan, terimakasih kepada seluruh yang terlibat, khususnya para pedagang sehingga acara isra dan mi'raj nabi Muhammad SAW dan Haul Abah Guru Sekumpul yang ke- 18 di pasar limbur raya bisa terlaksana.
"Terimakasih atas segala bantuan materil maupun tenaga khususnya kepada para pedagang limbur raya, sehingga acara ini berjalan lancar dan tertib," ucap Guru Zakir.
Ia, pun, meminta maaf kepada para jamaah yang berhadir apabila ada kekurangan dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.
Sementara itu, Bupati Kotabaru H Sayed Jafar melalui Asisten II Pemkab Kotabaru H. Murdianto, mengapresiasi adanya kegiatan Isra dan Mi'raj serta Haul Abah Guru Sekumpul yang diadakan para pedagang los Pasar Limbur Raya Kotabaru ini.
"Pemkab Kotabaru memberikan apresiasi kepada panitia hari besar islam (PHBI) pusat pertokoan Pasar Limbur Raya yang telah melaksanakan kegiatan keagamaan ini" tuturnya.
Diungkapkan Murdianto, kegiatan seperti ini dapat menjadi sarana silarurahmi agar dapat memperkuat ukhuah islamiah sesama umat muslim dan menambah kecintaan terhadap Nabi Muhammad SAW, juga Para Waliyullah, juga menjadikan mereka sebagai suri tauladan.
"Semoga kita yang hadir malam ini, mendapatkan keberkahan dan dapat mengamalkan nilai-nilai agama yang di ajarkan Rasulullah, juga wali-wali Allah," katanya.
Salah seorang jamaah yang hadir sebut saja Lisda mengucapkan, terimakasih kepada para pedagang yang telah melaksanakan kegiatan Isra Mi'raj juga haul Abah Guru Sekumpul di Pasar Limbur Raya ini.
"Sangat senang sekali, karena ini sebagai pengobat kerinduan kami yang tidak bisa langsung mengikuti haul Abah Guru Sekumpul di Martapura," ujar Lisda.
Ia, berharap, kegiatan keagamaan seperti sekarang ini nantinya bisa lebih semarak lagi dan rutin dilaksanakan tiap tahunnya.
Sekedar diketahui, acara tersebut di awali dengan pembacaan Maulid Simtutduror, oleh rombongan dari WAPDA Kotabaru dilanjutkan pembacaan hadist tentang Isra dan Mi'raj dan ceramah agama yang di sampaikan oleh Guru Muhammad Fauzan (Darussalam Martapura). (Awing/Kodoknews)
COMMENTS