Bupati Kotabaru Resmi Buka Festival Katir Race dan Malasuang Manu

Kodoknews, Kotabaru -  Bupati Kotabaru H Sayed Jafar resmi membuka Festival Katir Race dan upacara adat Malasuang Manu di Pantai Desa Teluk ...

Kodoknews, Kotabaru - Bupati Kotabaru H Sayed Jafar resmi membuka Festival Katir Race dan upacara adat Malasuang Manu di Pantai Desa Teluk Aru Kecamatan Pulaulaut Kepulauan, Minggu (27/8/2023).

Dia mengatakan, Festival Katir Race merupakan salah satu upaya nyata dalam melestarikan, mengembangkan dan mempromosikan pariwisata serta budaya lokal yang ada di Kabupaten Kotabaru.

"Kepada semua pihak agar dapat berkontribusi dalam penyelenggaraan festival ini, sebagai wujud dan komitmen bersama untuk memajukan sektor pariwisata," harap bupati.

Melalui festival ini kita bisa menyaksikan tradisi adat istiadat dan seni budaya yang merupakan kekayaan yang harus dijaga dan disyukuri sehingga bisa menjadi ajang untuk memperkuat solidaritas antar masyarakat, pemerintah dan pelaku usaha serta  meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal.

"Saya ucapkan selamat kepada seluruh jajaran Kecamatan serta panitia yang sudah melaksanakan kegiatan adat ini, walaupun ditahun ini baru di adakan kembali, karena sudah empat tahun pesta adat masyarakat teluk Aru tidak dilaksanakan," ucap Sayed Jafar. 

Oleh sebab itu lanjutnya, kegiatan seperti ini perlu di apresiasi dan dilestarikan sebagai salah satu sarana mempromosikan tradisi lokal untuk menarik wisatawan yang ingin berkunjung ke Bumi Saijaan khusus nya pantai teluk aru.

Sementara itu Pelaksana Tugas ( Plt ) Dinas Pariwisata dan Pemuda Olahraga Hj Evi Yusnita menyampaikan , kami menyambut gembira  dan mengucapkan terim kasih kepada seluruh peserta dari berbagai pulau yang ada di Kecamatan Pulaulaut kepulauan, seperti Kerayaan, Karasian, Kerumputan. 


"Ini adalah salah satu momentum untuk mendongkrak sektor pariwisata, melestarikan  serta mendongkrak ekonomi kreatif dan juga sebagai pelestarian terhadap tradisi dan budaya," ujar Plt Disparpora. 

Sementara itu, Kepela Desa Tekuk Aru Jalamani sekaligus Ketua Panitia Festival Katir Race 2923 mengucapkan, terima kasih kepada Bupati Kotabaru yang sudah menyempatkan berhadir di acara tahunan ini, walaupun empat tahun yang lalu pesta ini tidak dilaksanakan.

"Kami, bersama masyarakat Desa Teluk Aru sangat berharap kepada pemerintah agar wisata yang berada diujung kepulauan ini bisa mendapatkan perhatian, khususnya infrastruktur jalan. Karena jalan menuju lokasi pantai sangat memprihatikan dan perlu adanya perbaikan," kata Kades Jalamani. 

"Semoga ditahun yang akan datang, perayaan festival ini bisa meriah lagi, dan fasilitas ditempat pantai ini bisa lebih bagus lagi, seperti panggung hiburan, pondopo pengunjung serta stand stand UMKM yang layak diperbaharui, tutupnya".

Diakhir acara, Bupati Sayed Jafar memberikan hadiah kepada pemenang lomba perahu katir, untuk kategori Katir Besar diantaranya, Tim Putra Lero diisi nama Suadi sebagai juara satu, juara dua dallesallino nama masruhim juara tiga mandalika star nama Haikal, juara empat Simpedes Super Star nama najamin juara loma diberikan kepada tim Citiling Expetes nama Mukhlis dan juara enam diberikan kepada tim Simpedes nama Rusli

Adapun kelas perahu katir mini didapatkan untuk juara satu perahu Sida, Yusriadi di posisi juara dua, tiga dan empat diisi atas nama Nurdin dan Hasbo, posisi lima ada Lukman dan Abdul Wahab mengisi posisi enam.

Selain itu, Festival Katir Race sebelum hari puncak sudah melaksanakan beberapa event, diantaranya lomba karaoke lagu mandar, lomba volli ball, serta beberapa cabang yang sudah dilangsungkan dari tanggal 20 sampai 26 Agustus. (Jael/kodoknews) 



COMMENTS

BLOGGER
Nama

ADVENTURIAL,218,BERITA PHOTO,26,BUDAYA DAN LINGKUNGAN,286,GALERI VIDEO,57,kecamatam,1,KECAMATAN,205,PEMERINTAHAN,991,
ltr
item
Kodoknews.com: Bupati Kotabaru Resmi Buka Festival Katir Race dan Malasuang Manu
Bupati Kotabaru Resmi Buka Festival Katir Race dan Malasuang Manu
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhwoH0B3EyDG5sko6XA2CvO4-HxrVXMqcT4zBw53F_BKe4lCajxIQywGB5yPvJDYUGF_BQWcnpDDPm__8APDg9lT5ABsjPxcbpvhKtcXxT_kD9UFj7sZKsltLhgJoNvsU47RFRntt62Ih5lueYYqUF_hSy1si2z64yc2lcL9wW7a7Iuvn_eCJBgAAb1m4o/s320/IMG-20230829-WA0027.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhwoH0B3EyDG5sko6XA2CvO4-HxrVXMqcT4zBw53F_BKe4lCajxIQywGB5yPvJDYUGF_BQWcnpDDPm__8APDg9lT5ABsjPxcbpvhKtcXxT_kD9UFj7sZKsltLhgJoNvsU47RFRntt62Ih5lueYYqUF_hSy1si2z64yc2lcL9wW7a7Iuvn_eCJBgAAb1m4o/s72-c/IMG-20230829-WA0027.jpg
Kodoknews.com
https://www.kodoknews.com/2023/08/bupati-kotabaru-resmi-buka-festival.html
https://www.kodoknews.com/
https://www.kodoknews.com/
https://www.kodoknews.com/2023/08/bupati-kotabaru-resmi-buka-festival.html
true
1881365274620065714
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy