Sekda Kotabaru H Said Akhmad Pimpin Apel Peringatan Hardiknas 2024

Kodoknews, Kotabaru -   Sekretaris Daerah Kabupaten Kotabaru Drs. H. Said Akhmad memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardi...

Kodoknews, Kotabaru - Sekretaris Daerah Kabupaten Kotabaru Drs. H. Said Akhmad memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2024 yang dilangsungkan di Lapangan Siring Laut Kotabaru Kamis (02/05/2024).

Upacara Hardiknas  mengangkat tema "Bergerak Bersama, Lanjutkan Merdeka Belajar". Tema kali ini masih merupakan lanjutan dari program Merdeka Belajar yang diusung dari tahun-tahun sebelumnya.  


Sekda Kotabaru H  Said Akhmad, MM dalam apel hal ini membacakan pidato  Menteri  Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Republik Indonesia Nadiem Anwar Makarim. Peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun ini adalah waktu yang sangat mengesankan dalam perjalanan kami di kemendikbudristek, dimana menjadi pemimpin dari Gerakan Merdeka Belajar semakin menyadarkan kami tentang tantangan dan kesempatan yang kita miliki untuk memajukan pendidikan di Indonesia.


Mentransformasi sebuah sistem yang sangat besar  bukan tugas yang sederhana untuk mengubah perspektif tentang proses pembelajaran. Pada awal perjalanan, kita sadar bahwa membuat perubahan butuh perjuangan yang mana rasa tidak nyaman menyertai setiap langkah menuju perbaikan dan kemajuan. 


Saya Makarrim, mengajak seluruh masyarakat dan pimpinan dalam rangka membangun dunia pendidikan dalam mengubah proses belajar mengajar dan cara hidup kita secara drastis, 


Pada saat yang sama, pandemi memberi kesempatan untuk mengakselerasi perubahan dengan bergotong royong, kita berjuang untuk pulih dan bangkit kembali menjadi jauh lebih kuat,


Ombak kencang dan karang tinggi sudah kita lewati bersama. Kini, kita sudah mulai merasakan perubahan terjadi di sekitar kita, digerakkan bersama-sama dengan langkah yang serempak dan serentak. Wajah baru pendidikan dan kebudayaan Indonesia sedang kita bangun bersama dengan gerakan Merdeka Belajar.



Kita sudah mendengar lagi anak-anak Indonesia berani bermimpi karena mereka merasa merdeka saat belajar di kelas. Kita sudah melihat lagi guru-guru yang berani mencoba hal-hal baru karena mereka mendapatkan kepercayaan untuk mengenal dan menilai murid-muridnya. Kita sudah menyaksikan lagi para mahasiswa yang siap berkarya dan berkontribusi karena ruang untuk belajar tidak lagi terbatas di dalam kampus. Dan kita sudah merayakan lagi semarak karya-karya yang kreatif karena seniman dan pelaku budaya terus didukung untuk berekspresi.

" Lima tahun bukan waktu yang sebentar untuk menjalankan tugas memimpin Gerakan Merdeka Belajar. Namun, lima tahun juga bukan waktu yang lama untuk membuat perubahan yang menyeluruh. Kita sudah berjalan menuju arah yang benar, tetapi tugas kita belum selesai. Semua yang telah kita jalankan harus diteruskan sebagai gerakan yang berkelanjutan. Semua yang sudah kita upayakan harus dilanjutkan sebagai perjalanan ke arah perwujudan sekolah yang kita cita-citakan ," Jelas Mendikbudristek. 


Dijelaskan Nadiem Anwar Makarim, waktu yang bergulir membawa pada akhir masa pengabdian saya sebagai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Namun, ini bukanlah titik akhir dari gerakan Merdeka Belajar. 


"Dengan penuh ketulusan, saya ucapkan terima kasih banyak atas perjuangan yang Ibu dan Bapak lakukan. Dengan penuh harapan, saya titipkan Merdeka Belajar kepada Anda semua, para penggerak perubahan yang tidak mengenal kata menyerah untuk membawa Indonesia melompat ke masa depan, " Jelasnya. 


Dilain sisi, Sekretaris Daerah Kotabaru juga mengucapkan selamat Hari Pendidikan Nasional, mari terus bergotong royong menyemarakkan dan melanjutkan Gerakan Merdeka Belajar.


Kegiatan ini juga dirangkai dengan penyerahan Penghargaan Hardiknas 2024 kepada 26 orang, diantaranya kepada Tahta Syam Utama Persyada dari SMKN 1 Kotabaru dengan Prestasi Medali Emas kejuaraan taekwondo academy 2024 poomsae master class U40 tingkat Nasional di Jakarta. Penghargaan kepada Syifa Yumna Rahman dari TK. 


Adapun Aisyah  meraih juara 2 di kejuaraan nasional pushbike banua X victory. Nessa Sabrina Dewi dari SMPN 7 Kotabaru meraih penghargaan sebagai peserta Festival Tunas Bahasa Ibu tingkat Nasional 2024 mewakili Provinsi Kalimantan Selatan. Dan Shofi Salsabila dari SMPN 3 Kelumpang Tengah dalam meraih Semifinalis Banua Mathematic Olympiad 2024.


Penghargaan tersebut di serahkan langsung oleh Sekda Kotabaru yang didampingi Forkopimda Kotabaru, dan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kotabaru.


Perlu diketahui , Merdeka Belajar merupakan program yang dicanangkan oleh Nadiem Makarim sebagai Mendikbudristek RI untuk merevolusi sistem pendidikan di tanah air. (*/Jael/Kodoknews)




COMMENTS

BLOGGER
Nama

ADVENTURIAL,218,BERITA PHOTO,26,BUDAYA DAN LINGKUNGAN,286,GALERI VIDEO,57,kecamatam,1,KECAMATAN,205,PEMERINTAHAN,991,
ltr
item
Kodoknews.com: Sekda Kotabaru H Said Akhmad Pimpin Apel Peringatan Hardiknas 2024
Sekda Kotabaru H Said Akhmad Pimpin Apel Peringatan Hardiknas 2024
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEinBQ2PwOTYswx0Obo0K1tzKVgjCfqiMg_Vp0CR55ljy43REYa9qtgRp0M-37W8DEbOtHokj0O7CzS0rZjfOMpEtf-LeVE5EX-MH5otXUSVPAxLDMkGvfGMApSyOndKpZBJYs0e6NvHHtIcvoFj9z8HMp9uys5tfeqP9ebm-t5rEqEC1khS9i7LiCn1VmQ/s320/Screenshot_2024_0502_210835.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEinBQ2PwOTYswx0Obo0K1tzKVgjCfqiMg_Vp0CR55ljy43REYa9qtgRp0M-37W8DEbOtHokj0O7CzS0rZjfOMpEtf-LeVE5EX-MH5otXUSVPAxLDMkGvfGMApSyOndKpZBJYs0e6NvHHtIcvoFj9z8HMp9uys5tfeqP9ebm-t5rEqEC1khS9i7LiCn1VmQ/s72-c/Screenshot_2024_0502_210835.jpg
Kodoknews.com
https://www.kodoknews.com/2024/05/sekda-kotabaru-h-said-akhmad-pimpin.html
https://www.kodoknews.com/
https://www.kodoknews.com/
https://www.kodoknews.com/2024/05/sekda-kotabaru-h-said-akhmad-pimpin.html
true
1881365274620065714
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy